12.08.2010

Chocolate Cupcake



"Saya jarang banget membuat cupcake. Bisa dihitung dengan jari deh. Apalagi yang dihias-hias gini absolutely yang pertama kali, qeqeqeq...:)) Ini dibuat dalam rangka ultah my princess Aiko yang sebetulnya sudah lewat di akhir November. Hanya saja waktu itu sekolahnya sedang libur. Setelah sembuh dari berbagai penyakit dan menyelesaikan berbagai urusan, disempatkan untuk membuat ini. Diputuskan cupcake supaya praktis, langsung bisa dibagikan dan dimakan. Resep yang saya pakai juga yang praktis-praktis saja untuk mengantisipasi keadaan (school restriction for homemade food)."

untuk 18 cupcake

bahan cupcake:
1 box Betty Crocker Devil's Food Cake Mix
ikuti instruksi cara membuatnya.

chocolate frosting:
lihat di sini

flowers & leaves:
lihat di sini juga

ternyata fun banget menghias cupcake ya...:)

Read more »

Cake Marmer


"Ini resepnya ngarang-ngarang teringat resep majalah Kartini jadoel milik ibunda. Sangat ingat resepnya karena begitu berkesan, pertama kali bikin cake sendiri jaman masih smp dan sakses...:) aslinya sih bukan marmer, tapi polos. Resep cake dasar gitu deh, 6 telur + bahan lain (gula, tepung, mentega) masing-masing sebanyak 200 gr. Tetapi untuk resep ini tentu dimodifikasi sesuai feeling, hehehe... Oiya, mengapa saya memilih resep sponge cake 'padat' dari pada memilih buttercake, karena... setiap mencoba resep butter cake pasti selalu gagal. Anehhh bener lho... kalo nggak bantet pasti keras hasilnya. ckckck... Yuk, siapa tau mau coba juga..."

bahan :
8 kuning telur
5 putih telur
200 gr gula pasir
1 sdt emulsifier
200 gr mentega+margarin, lelehkan
170 gr tepung terigu
15 gr susu bubuk
15 gr tepung maizena
1 sdt baking powder
1 sdt vanilla essence
1 sdt pasta black forest atau 1 sdm pasta coklat

cara membuat :
- panaskan oven suhu 180o. siapkan loyang tulban olesi margarin dan taburi permukaannya dengan tepung terigu.
- ayak bahan kering: tepung terigu, susu bubuk, maizena, dan baking powder.
- kocok telur, gula pasir, dan emulsifier hingga mengembang.
- masukkan bahan kering yang sudah diayak, untuk heavy duty mixer, kocok cepat dengan menggunakan speed tinggi. (yang penting sebagian besar bahan kering sudah tercampur dalam adonan.
- masukkan vanilla essence, aduk rata menggunakan spatula, lalu masukkan mentega+margarin leleh, aduk lagi hingga rata.
- ambil 3-4 sdm adonan ke dalam mangkok, tambahkan pasta BF/coklat, aduk rata.
- tuang adonan putih ke dalam loyang. lalu tambahkan adonan coklat di atasnya, lakukan gerakan 'swirl' dengan menggunakan garpu.
- oven hingga matang, kurang lebih 20-25 menit. dites pake tusuk sate dulu ya sebelum dikeluarkan dari oven.

Read more »

12.07.2010

Ayam Goreng Tepung



"Emak-emak harus puter otak biar anak-anak betah makan masakan rumah... qeqeqeq... Oiya, basic resep tepung krispi-nya dapet ide dari sini ..."

bahan :
10 buah sayap ayam, cuci bersih lalu potong-potong pada bagian sendi
1 buah jeruk nipis, peras airnya
2 sdt garam
sedikit lada bubuk
minyak yang banyak untuk menggoreng

bahan pelapis :
1 butir telur, kocok lepas
8 sdm tepung terigu
2 sdm tepung beras
2 sdm tepung tapioka
2 sdt garam (dicampur sedikit dg kaldu bubuk juga boleh, sesuai selera)

cara membuat :
- lumuri ayam dengan air jeruk nipis, garam, lada. diamkan selama 30 menit.
- panaskan minyak goreng.
- campur semua bahan kering hingga rata.
- celupkan ayam dalam kocokan telur, lalu benamkan dalam campuran bahan kering. tekan-tekan seluruh permukaan ayam hingga tertutup rata dengan tepung.
- goreng hingga kekuningan dalam minyak yang sedang panasnya.

Read more »

Salad Buah


"Anak saya yang besar suka banget salad ini. Satu resep ini bisa dia habisin sendiri lho... Bikinnya? gampaaang... buah yang dipakai bisa disesuaikan selera. Bisa apel, pear, anggur, kiwi, atau buah kalengan. Tapi di resep ini saya hanya menggunakan bahan yang sedang ada di kulkas saja. Hehehe..."

untuk 4-5 porsi

bahan :
1 buah apel
segenggam anggur
1 kantong nata de coco

saus :
3 sdm mayonaise
2 sdm susu kental manis
keju permesan bubuk sesuai selera
perasan jeruk lemon jika suka

cara membuat ;
- potong-potong buah sesuai selera, tiriskan nata de coco. letakkan bahan-bahan ini dalam wadah.
- aduk semua bahan saus hingga rata, campurkan ke dalam wadah buah-buahan, aduk rata.
- hidangkan. gampang kaan....

Read more »

7.27.2010

Sup Kepiting Jagung



"Yuuuk bikin...
"


Bahan :
100 gr daging kepiting
2 buah jagung, pipil
2-3 lt kaldu ayam
2 siung bawang putih, geprek
1/4 butir bawang bombay, cincang halus
1 batang daun bawang, iris halus
1 batang seledri, iris halus
2 sdt garam
1 sdm gula pasir
1/4 sdt lada bubuk
2 blok kaldu ayam (jika suka)
sedikit minyak goreng untuk menumis
3 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
2 butir telur, kocok lepas

Cara membuat :
- didihkan kaldu ayam dan bawang putih.
- panaskan minyak goreng, masukkan bawang bombay, tumis hingga harum.
- masukkan daging kepiting, aduk-aduk.
- masukkan tumisan kepiting dan jagung ke dalam kaldu, didihkan kembali.
- masukkan garam, gula, lada bubuk, dan kaldu ayam blok, kemudian masukkan irisan daun bawang dan seledri, aduk rata.
- masukkan larutan tepung maizena, aduk hingga sedikit mengental.
- selagi masih mendidih, masukkan kocokan telur sambil diaduk searah.
- hidangkan panas atau hangat.

Read more »

7.16.2010

Nasi Goreng Kornet



"Yang ini iseng aja posting... siapa tau pada suka juga..."

Bahan :
2 butir bawang merah, cincang halus
2 piring nasi putih
1 butir telur, kocok lepas
4 sdm daging kornet, sesuai selera deh banyaknya
1 genggam sayuran beku
1/2 sdt garam
1/4 sdt lada bubuk
2 sdt gula pasir
minyak goreng untuk menumis

Cara membuat :
- panaskan minyak goreng, tumis bawang merah hingga harum.
- sisihkan tumisan bawang goreng ke tepi wajan, masukkan telur, aduk acak.
- masukkan daging kornet, aduk-aduk, lalu masukkan nasi putih dan sayuran beku, aduk rata.
- masukkan garam, lada, dan gula pasir, aduk rata. (di sini api kompornya panas yak, biar ngepul-ngepul uap nasinya)
- siap dihidangkan.

Read more »

Asinan Buah



"Demen bener asinan ini, segerrr... Resepnya adopt dari mana-mana, ada yg dari temen (Seira) and my sisters. Gampang banget sebetulnya karena nggak banyak bahannya selain buah-buahan. Hanya saking gampangnya sampai sering nggak pede bikinnya. "

Bahan :
2 lt air
250 gr gula pasir
4 buah cabai merah, buang bijinya
4 buah cabai rawit merah
1 sdt ebi
1/4 sdt garam
1 sdt cuka
1 buah jeruk (yg asem2 dikit), peras airnya
mangga mengkal
bengkuang
nanas
(buah lainnya bisa ditambah sendiri ya, gw demennya 3 itu soalnya)

Cara membuat :
- rebus air dan gula pasir, didihkan kurang lebih 10 menit.
- haluskan cabai merah, cabai rawit merah, dan ebi, masukkan ke dalam rebusan air gula, biarkan mendidih (5 menit).
- potong-potong buah sesuai selera, letakkan dalam wadah (mis. tupperware).
- saring air rebusan gula+cabai, masukkan garam, cuka, dan air jeruk, aduk rata.
- tuangkan ke dalam wadah berisi buah tadi. biarkan hingga dingin, tutup, simpan dalam kulkas selama beberapa jam, siap dinikmati.

Read more »

7.13.2010

Tumis Brokoli Udang


"Tumisan yang gampang dan cepat..."

Bahan :
250 gr udang ukuran sedang, belah punggungnya
1 buah brokoli, cuci bersih, potong sesuai kuntumnya
1/4 buah bawang bombay
2 siung bawang putih
2 iris jahe, iris halus
1 batang daun bawang, potong serong
1 sdt garam
1/2 maggi blok
1 sdt gula pasir
1/2 sdt lada bubuk
1 gelas air
1 sdt tepung maizena
1/4 sdt minyak wijen
1 sdm minyak goreng

Cara membuat :
- rebus brokoli selama 1 menit, tiriskan.
- panaskan minyak goreng dan minyak wijen, lalu tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum.
- masukkan udang, aduk-aduk hingga berubah warna.
- masukkan daun bawang, garam, maggi blok, gula pasir, dan lada bubuk, aduk rata.
- lalu masukkan air, biarkan mendidih.
- masukkan tepung maizena yang telah dilarutkan dengan sedikit air, aduk rata hingga kuah mengental.
- terakhir masukkan brokoli. aduk rata, dan siap dihidangkan.

Read more »

Tongseng Kambing



"Also my fave, harus nendang rasa gulenya..."

Bahan :
500 gr daging kambing berlemak, potong-potong kecil
1/2 buah bawang bombay, iris halus
5 butir bawang merah, iris halus
4 siung bawang putih, iris halus
2 buah cabai hijau, iris halus
2 sdm bumbu gule bubuk
3 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
2 batang sereh, geprek
2 lembar daun salam
1 buah tomat, potong kasar

2 cm jahe, rajang halus
2 genggam irisan kol (kasar)
5 sdm kecap manis
2 sdt garam
1 sdt gula pasir
1 sdm minyak samin (ghee)
2 sdm minyak goreng
750 ml air

Cara membuat :
- panaskan minyak goreng dan minyak samin, tumis bawang bombay, bawang putih, dan jahe hingga harum.
- masukkan bumbu gule, daun jeruk, sereh, dan daun salam aduk rata.
- masukkan daging kambing, aduk-aduk hingga berubah warna.
- masukkan garam, gula, dan kecap manis, aduk rata, lalu masukkan air, aduk lagi.
- didihkan hingga daging empuk. (jangan lupa dicicipi, rasa asin manisnya disesuaikan dengan selera masing-masing ya)
- lalu masukkan kol dan tomat, masak hingga sayuran matang.
- hidangkan panas dengan nasi hangat.

Read more »

7.12.2010

Pukis Kentang



Sudah lama banget nggak posting resep. Kangen juga ya ternyata...
Lagi kepingin banget kue pukis yang pake kentang, karena lebih empuk dan tahan lama empuknya. Beneran enak banget...

Googling resep nemu di sini tapi yang nggak pake kentang. Modifikasi sedikit jadi seperti di bawah ini resepnya.

Bahan :
200 ml santan (resep asli 180 ml)
½ sdm ragi instan
50 ml air hangat (resep asli 60 ml)
3 butir telur ayam
100 g gula pasir
150 g tepung terigu
1 buah kentang ukuran sedang, cuci bersih, potong 2, rebus hingga empuk, haluskan

Topping :
keju lembaran potong memanjang
coklat meises

Cara membuat :
- Masak santan hingga mendidih. Angkat. Diamkan hingga hangat.
- Aduk ragi dengan air hangat hingga berbuih, yg gw nggak sampe berbuih banget tapi tetep bagus hasilnya.
- Kocok telur dan gula hingga kental dan mengembang.
- Tambahkan terigu sedikit-sedikit sambil aduk hingga rata. Kalo gw tetep sambil dimixer dg kecepatan rendah, dg catatan ngocoknya jangan kelamaan ya, pokoke begitu kelihatan tercampur rata langsung masukkan bahan berikutnya.
- Masukkan larutan ragi lalu kentang halus disusul santan, kocok hingga rata.
- Diamkan selama 15 menit.
- Panaskan cetakan pukis dengan api kecil-sedang, cetakannya harus betul-betul merata panasnya ya.
- Olesi lubang cetakan dengan margarin, tuang adonan hingga 2/3 penuh, lalu tutup.
- Jika bagian atas sudah mulai matang/tidak basah letakkan keju atau meises, tutup selama 15-20 detik (hingga keju sedikit meleleh atau coklat meises menempel), buka tutupnya, angkat kue dari cetakan.
- Biarkan kue hingga adem, siap dihidangkan.


Read more »

3.31.2010

KBB#16 : LEMON CHIFFON CAKE

KBB#16

kbb16-pic1

"Kali ini tantangan KBB tidak menentukan resep yang harus dibuat, tetapi member bebas memilih resep. Kebetulan gw demen banget chiffon cake, yang paling gw suka yaitu dengan aroma lemon. Gw buat Chiffon Pandan Cake (resep NCC) dulu tadinya, 2 kali (pake insiden 'terjun' segala lagi, hwkwkwk...). Terakhir baru gw modifikasi dengan resep tersebut jadi beraroma lemon. Ini resep yang gw gunakan setelah dimodifikasi untuk mendapatkan rasa dan aroma lemon."


Lemon Chiffon Cake
(modifikasi dari Chiffon Pandan Cake - NCC)

Adonan I
50 g gula pasir
20 g tepung maizena
140 g tepung terigu
1 sdt baking powder
100 ml minyak sayur
100 ml lemonade (jus lemon)
140 g kuning telur (7-8 butir telur)
parutan kulit lemon dari 1 buah lemon

Adonan II
300 ml putih telur (7-8 butir telur)
150 gr gula pasir
½ sdt garam halus
1 sdt air perasan lemon

kbb16bahan


Cara Membuat:
- Panaskan oven 300oF (150oC).
- Adonan I : Campur gula pasir, tepung maizena , tepung terigu, dan baking powder. Lubangi tengahnya, tuang telur di tengah, aduk searah dari arah dalam menggunakan whisk, sambil dituangi minyak sayur dan lemonade. Aduk perlahan hingga adonan menjadi halus. Masukkan parutan kulit lemon, aduk rata.
- Adonan II : Kocok putih telur, gula pasir, garam dan air jeruk lemon hingga puncak tumpul (soft peak).
- Campurkan adonan putih telur ke dalam adonan I, aduk perlahan dengan whisk hingga rata.
- Tuang ke dalam loyang chiffon diameter bawah 20 cm tanpa dioles apa-apa. karena loyang yg gw pake alasnya nggak bisa dilepas, jadi bagian dasar loyang diberi kertas roti supaya tidak susah melepaskannya kalau sudah matang. Panggang kurang lebih 60 menit hingga kue matang dan kokoh (jika ditekan permukaannya kembali membal).
- Keluarkan kue. Panas-panas, balikkan loyang, bisa disangga botol atau disangga kaki-kaki loyang. Biarkan dalam keadaan terbalik hingga dingin.
- Jalankan pisau tipis di sekeliling loyang dengan gerakan lurus.
- Balik kue ke atas rak kawat atau langsung ke piring saji. Potong-potong menggunakan pisau gergaji.

kbb16stepbystep

Lemon Chiffon Cake ini jadinya enak dan empuk, lemonnya terasa banget.
Demikian laporan gw, terimakasih banyak untuk host yang bertugas dan yang sudah berkenan mampir...

kbb16-pic2

Read more »